Cara Membuat Akun Twitter

Cara membuat akun twitter dengan mudah 2016

Berbagai situs sosial media belakangan ini memang marak dan digandrungi para remaja, tak hanya remaja saja bahkan sekarang sudah bukan rahasia lagi kalau memang situs media sosial sudah merambah ke pengguna dengan usia 30 tahun ke atas.

Untuk itu sobat-sobat sekalian kali ini penulis ingin memberikan sedikit tips tutorial tentang cara membuat akun twitter dengan mudah tahun 2016.

Langkah pertama

Dalam media sosial apapun yang paling harus dan sudah menjadi kewajiban yang harus kita siapkan adalah e-mail, kenapa e-mail menjadi persyaratan mutlak? karena e-mail digunakan pengguna ketika hendak melakukan login dan verifikasi terhadap akun yang akan kita buat nanti. Sobat-sobat sekalian bisa menggunakan email gratisan macam gmail, yahoo, atau outlook dan masih banyak situs lainnya yang menyediakan fitur e-mail gratis. tapi kali ini penulis merekomendasikan sobat-sobat sekalian menggunakan www.gmail.com, kenapa harus gmail? karena gmail memang sangatlah mudah dan praktis untuk digunakan.

Langkah kedua

Lanjut, setelah email berhasil kita buat. Langkah selanjutnya yang harus sobat lakukan adalah masuk ke halaman www.twitter.com.


Ketika sobat sudah masuk ke halaman twitter, sobat akan dihadapkan dengan penampakan seperti gambar di atas. Masukkan nama lengkap sobat, alamat e-mail yang sudah sobat buat di langkah pertama tadi, lalu isi kolom pasword dengan pasword yang mudah di ingat oleh sobat sekalian (penulis menyarankan agar pasword di buat sama dengan pasword e-mail). Setelah semua sudah terisi selanjutnya sobat klik tombol Daftar ke Twitter.

Langkah ketiga


Setelah sobat klik Daftar ke Twitter sesuai dengan langkah ketiga tadi, sobat dihadapkan dengan halaman berikutnya, kali ini sobat diwajibkan mengisi kolom 'Pilih nama pengguna Anda' (lihat tanda panah pada gambar). Sobat bisa mengisi kolom tersebut dengan nama panggilan sobat ataupun nama lengkap sobat jangan terlalu khawatir karena nama pengguna tersebut bisa di modifikasi ulang ketika twitter kita sudah berhasil kita buat. Setelah selesai sobat isi selanjutnya klik Daftar.


Lanjut, masih di langkah ketiga sobat-sobat sekalian di wajibkan mengisi verifikasi ponsel. Langkah ini di perlukan untuk menjaga keamanan akun sobat. Isi kolom 'Nomor ponsel' (lihat tanda panah pada gambar) dengan nomer ponsel yang sudah sobat punya saat ini. Setelah selesai selanjutnya klik Verifikasi nomor ponsel.


Tunggu SMS masuk yang berisi 6 digit angka, masukkan pada kolom 'Kode verifikasi' (lihat tanda panah pada gambar). Setelah itu klik Verifikasi kode.


Langkah keempat


Sobat-sobat sekalian yang berbahagia, tidak terasa kita sudah menyelesaikan tahapan demi tahapan  dalam tutorial kali ini. Terdapat 6 panduan untuk sobat sekalian ikuti satu persatu (lihat panah atas pada gambar) hal ini dimaksudkan agar sobat sekalian lebih mudah dalam menggunakan twitter tersebut.

Langkah kelima


Baiklah, sekarang seluruh tahapan Cara membuat akun twitter dengan mudah 2015 sudah sobat-sobat lalui, gambar di atas adalah halaman awal dari twitter yang sudah sobat buat tadi, langkah terakhir adalah buka kembali e-mail sobat dan verifikasi akun sobat dengan klik link yang tertera pada e-mail yang dikirimkan oleh official account twitter.

Demikian tutorial Cara membuat akun twitter dengan mudah 2016, semoga bermanfaat.